JAYAPURA, Papuaterkini.com – Ketua DPD Partai Golkar Kota Jayapura, Abisai Rollo mendaftar sebagai bakal calon Walikota Jayapura periode 2024 – 2029 di 5 partai politik di Kota Jayapura, Kamis, 2 Mei 2024.
Abisai Rollo yang juga Ketua DPRD Kota Jayapura ini, tidak bisa hadir langsung, tetapi diwakili timnya mengambil formulir pendaftaran di DPC Partai Demokrat, DPC Partai Hanura, DPC Partai Gerindra, DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Jayapura.
Tim Abisai Rollo mendaftar di sejumlah parpol ini, dipimpin langsung oleh Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Jayapura, Syamsir Husein bersama Ketua Harian Partai Golkar Papua, Yuli Rahman, Ketua AMPG Kota Jayapura, Ahmad Sudjana, Ninoy Ayomi bersama 2 anggota DPRD terpilih dari Partai Golkar, Burman Waromi dan Yusuf Serang Tame.
“Hari ini, kita sudah mengambil formulir dan mengembalikan formulir di 5 parpol, termasuk ke DPD PAN Kota Jayapura untuk mengembalikan formulir dan berkas pendaftaran,” kata Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Jayapura, Sjamsir Husen kepada pers usai menyerahkan formulir di DPD PAN Kota Jayapura, Kamis, 2 Mei 2024.
Sjamsir mengaku akan mendaftar di semua partai politik untuk mengusung Abisai Rollo sebagai bakal calon Walikota Jayapura pada Pilkada Serentak 2024. “Ya, kalau bisa sebanyak mungkin partai kita mendaftar. Semoga saja kita mendapat rekomendasi dari parpol lain. Semakin banyak ya semakin baik,” ujarnya.
Diakui, untuk mengusung calon Walikota dan Wakil Walikota Jayapura memang Partai Golkar dan PAN sudah memenuhi syarat, namun untuk memenangkan Pemilihan Walikota (Pilwakot) Jayapura perlu banyak koalisi dengan partai lain, sehingga semakin banyak koalisi semakin baik dan peluang menang semakin terbuka.
Soal banyak bakal calon kepala daerah yang mendaftar, Sjamsir menilai jika semakin banyak calon, maka semakin demokrasi. “Nah, inilah saatnya masyarakat dipertontonkan dengan demokrasi yang luar biasa dengan semakin banyak calon. Ini menandakan semakin banyak orang mampu memimpin Kota Jayapura ini,” imbuhnya.
Sementara itu, Yuli Rahman menambahkan, jika Abisai Rollo yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kota Jayapura berkeinginan bisa bekerjasama dengan seluruh parpol baik yang memiliki kursi maupun non seat.
“Partai Golkar ini merupakan partai besar yang secara terbuka akan mendaftar bapak ketua ke seluruh partai. Itu arahan beliau, sehingga semua komunikasi politik kami buka untuk seluruh partai politik,” katanya.
Untuk itu, kata Yulia Rahman, partai – partai yang akan membuka pendaftaran, tentu pihaknya akan mengunjungi dan bersilaturahmi, sekaligius mengambil formulir pendataran Abisai Rollo sebagai bakal calon Walikota Jayapura.
“Kami sangat berharap bahwa Kota Jayapura sebagai barometer Papua ini, semua tokoh-tokoh yang ada di Kota Jayapura, karena peminat Pilwakot tahun ini sangat besar. Apalagi, kita lihat banyak bakal calon yang mendaftar, baik yang sudah kita kenal maupun belum kita kenal. Itu semua sah saja, kami Partai Golkar sangat menyambut baik itu,” ujarnya.
Yuli Rahman berharap semua parpol bisa berhimpun bersama Partai Golkar untuk bisa membangun Kota Jayapura yang lebih baik lagi. “Arahan dari pak ketua tadi, kita besok ke Gerindra dan Perindo, termasuk partai lain. Tadi, kita juga koordinasi dengan PDIP, Nasdem dan Gelora. Jika fix, kami datang daftar kesana. Jadi, seluruh partai, kami akan datang silaturahmi dan ambil formulir pendaftaran,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Jayapura, Ir H Rustan Saru, MM mengakui jika pihaknya diinstruksikan oleh DPP PAN untuk harus membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, bukan hanya internal saja.
“Jadi, siapapun punya kemampuan dan ingin menjadi walikota dan wakil walikota, maka PAN terbuka untuk umum. Dengan demikian, kami membuka pendaftaran mulai 29 April – 4 Mei 2024. Jadi, masih ada dua hair lagi,” katanya.
“Ya, memang sampai hari ini, yang mendaftar hanya 2 yakni dari Partai Golkar bapak Abisai Rollo sebagai bakal calon Walikota dan Rustan Saru dari PAN sebagai bakal calon Wakil Walikota. Ya, harapan kita itu saja yang mendaftar, agar nanti rekomendasi jelas peluangnya,” sambungnya.
Diakui, jika pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan beberapa partai politik diantaranya Partai Perindo dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). “Saya menunggu, jika mereka buka ya saya daftar kesana juga. Termasuk partai lainnya, agar dalam membangun kota ini bisa bersama dengan partai lain,” imbuhnya. (bat)