Sekolahnya Dipalang, Anak-anak SDN Sentani Belajar di Tribun Stadion Bas Youwe

banner 120x600

SENTANI, papuaterkini.com– Banyak permasalahan pendidikan dasar di wilayah Kabupaten Jayapura yang membutuhkan perhatian semua pihak. Salah satunya Pemalangan SD Negeri Sentani yang beralamat di Jalan Dunlop Hawai ini.

Sekolah Dipalang sejak tanggal 4 Januari 2025 hingga hari ini. Hal ini menyebabkan aktivitas belajar mengajar anak-anak didik lumpuh total.

Ketua Komite Sekolah SDN Sentani, M. Din Renyaan mengatakan bahwa dirinya sudah mengirim surat ke MRP (Majelis Rakyat Papua) pada Senin (17/2).

Ketua komite sekolah SDN Sentani, M. Din Renyaan

“Kami sudah mengirim surat ke MRP, isi suratnya terkait dengan Pemalangan sekolah SD Negeri Sentani yang berlokasi di jalan Dunlop Hawai Sentani yang berlangsung sejak 4 Januari sampai saat ini. Kami berharap pimpinan serta anggota terutama Pokja adat sebagai representasi kultur serta suku kususnya di kabupaten Jayapura/suku Sentani agar kiranya membantu menyelesaikan persoalan pemalangan” kata Din Renyaan.

Din menambahkan, akibat Pemalangan tersebut saat ini anak-anak didik belajar menggunakan area stadion Barnabas Youwe, mereka memanfaatkan bangku-bangku penonton yang ada di tempat tersebut.

Pemalangan dilakukan oleh warga, dengan kertas besar bertuliskan “Tanah lokasi SD negeri Sentani ditutup oleh suku Kopeuw sampai dengan proses pembayaran ganti rugi tanah oleh DP2 KP kabupaten Jayapura”. (ab)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *