Black Steel FC Papua Fokus Bina Atlet Futsal Usia Dini

Komisaris Black Steel FC Papua Denny Henrry Bonai foto bersama anak-anak usai main futsal di Lapangan Futsal DPR Papua, Rabu, 26 November 2025.
banner 120x600

JAYAPURA, Papuaterkini.com — Klub futsal kebanggaan Papua, Black Steel FC Papua, terus memperkuat komitmennya dalam membina atlet futsal usia dini. Upaya itu terlihat dari kegiatan penjaringan talenta muda  yang digelar di Lapangan Futsal DPR Papua pada Rabu (26/11/2025) sore.

Komisaris Black Steel Papua, Denny Henrry Bonai, turun langsung memantau proses latihan dan pembinaan yang melibatkan anak-anak usai SD ini.

Ia menegaskan bahwa pembinaan berjenjang sejak usia dini sangat penting untuk menyiapkan generasi baru pemain futsal Papua.

“Tentu butuh pembinaan atlet usia dini, untuk mempersiapkan mereka,” ujar Denny Bonai usai mengikuti latihan bersama anak-anak di lapangan Futsal DPR Papua, Rabu, 26 November 2025, sore.

Menurut Denny, pembinaan saja tidak cukup. Diperlukan pula kompetisi rutin sebagai sarana mengukur kemampuan dan menonjolkan talenta-talenta muda berbakat yang dapat diproyeksikan memperkuat Black Steel FC Papua di masa depan.

“Untuk menjaring atlet usia dini harus banyak kompetisi. Dari kompetisi itu kita bisa lihat bibit-bibit potensial,” tambahnya.

Profil Singkat Black Steel FC Papua: Klub Futsal Papua yang Mendunia

Black Steel FC Papua merupakan klub futsal profesional Indonesia yang berbasis di Papua. Klub ini berlaga di Liga Futsal Profesional Indonesia di bawah naungan Federasi Futsal Indonesia (FFI) dan terafiliasi dengan Asian Football Confederation (AFC).

Didirikan pada 2010, klub ini bermarkas di Papua dan dipimpin oleh Ketua Umum Muhammad Rizky Lahadalia, Manajer Israel Iryan C. Krey dan Komisaris Denny Henrry Bonai dan Kapten Tim Jobo.

Dalam perjalanannya, Black Steel FC Papua telah mencatatkan berbagai prestasi gemilang, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Prestasi Nasional – Liga Futsal Profesional
• Juara: 2016, 2020
• Runner-up: 2019, 2021
Prestasi Internasional – Kejuaraan Futsal AFF
• Juara: 2023
• Juara ke-3: 2016

Puncak prestasi internasional klub ini diraih pada Piala Futsal AFF 2023, ketika Black Steel FC Papua menjadi juara setelah menaklukkan Hongyen Thakam lewat adu penalti 4-3 (1-1) di final di Terminal 21 Hall Korat, Thailand. Itu menjadi gelar internasional pertama bagi Black Steel.

Dengan sejarah gemilang tersebut, Denny Bonai menegaskan bahwa investasi pada pembinaan atlet muda adalah langkah strategis untuk menjaga tradisi prestasi klub. (bat)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *