JWW: Nomor 2 Angka Kemenangan

Pasangan Calon Gubernur Papua, John Wempi Wetipo – Habel Melkias Suwae menunjukkan nomor 2 yang diperoleh dalam pencabutan nomor urut di halaman KPU Papua, Rabu (21/2).
banner 120x600
banner 468x60
Pasangan Calon Gubernur Papua, John Wempi Wetipo – Habel Melkias Suwae menunjukkan nomor 2 yang diperoleh dalam pencabutan nomor urut di halaman KPU Papua, Rabu (21/2).

JAYAPURA, Papuaterkini.com – Calon Gubernur Papua, John Wempi Wetipo mengaku sangat senang mendapatkan nomor 2 dalam pencabutan nomor calon gubernur dan wakil Gubernur Papua pada Pilgub Papua tahun 2018.

Sebelum ia diminta Ketua KPU Papua, Adam Arisoy menyampaikan tanggapannya terkait nomor urut yang diperoleh JOSUA dalam Pilgub tahun 2018, JWW, sapaan akrabnya justru menanyakan tanggal  pencabutan nomor urut tersebut.

“Hari ini tanggal berapa ya? Tanggal 21. Berarti sudah jelas, ke 2 dan 1. Tanggal 21 itu, berarti kita tidak bisa balik angka dari 1 karena hari ini tanggal 21. Hari ini tanggal 21, ya sudah dengar memang itu adil,” katanya.

Untuk itu, Bupati Jayawijaya dua periode ini menyampaikan terima kasih kepada kaka Lukas Enembe yang telah membawa dan mengajarnya untuk berpolitik sehingga ia hari ini bisa mencalonkan sebagai gubernur di Papua.

“Kalau tadi kaka Lukas bilang saya masih adik. Itu benar secara umur saya masih adik, tapi yang kecil ini yang bawa kaka Lukas duduk lima tahun Gubernur Papua,” katanya.

JWW menyampaikan fakta bahwa ia merupakan ketua tim sukses dari kaka Lukas Enembe dan Klemen Tinal lima tahun lalu.

“Jadi, hari ini rasa bersalah saya sehingga saya gandeng kaka Habel. Kalau saya mau bilang, pak Habel ini bapak saya, karena ayah saya bernama Habel. Jadi, saya anggap pak Habel sebagai ayah saya,” jelasnya.

Terkait dengan nomor urut, JWW kembali mengaku sebelumnya tidak mau komentar, namun lantaran Ketua KPU Papua meminta untuk menyampaikannya.

“Saya mau bilang begini, saya rasa tadi pertama merasa tidak adil,  karena ketua KPU mestinya panggil kita yang datang duluan, tapi kaka Lukas dan Klemen yang dipanggil duluan untuk naik begitu, padahal kita yang datang duluan,” jelasnya.

Namun, kata Wempi Wetipo, keadilan Tuhan bisa diatas panggung ini dalam pencabutan nomor urut calon gubernur.

“Dan saya mau bilang begini, kita ini diusung oleh dua partai politik yakni PDI Perjuangan dan Gerindra. Dan,  saya tadi malam berdoa supaya kasih angka 2, supaya genap dua partai untuk mengusung dan membawa saya dan pak Habel untuk memimpin Papua lima tahun ke depan,” jelasnya.

Soal angka atau nomor, Wempi Wetipo menambahkan, tentu nomor 2 merupakan angka keberuntungan atau victory.

“Kalau angka 2, orang dimana-mana foto selfie tanganya menunjukkan angka 2, tidak pernah tunjuk jari 1. Iya kan, karena mereka tahu angka dua merupakan angka kemenangan atau angka victory,” ujarnya.

Untuk itu, Wempi Wetipo menyampaikan terima kasih kepada semua pihak dan nantinya tinggal adu visi misi dalam kampanye di lapangan. (bat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *