Anggota DPR Papua Kunjungi Warga Hamadi

Anggota DPR Papua, Siti Susanti, SE melakukan kunjungan di kelurahan Hamadi, Jayapura Selatan, Kota Jayapura, baru-baru ini.
banner 120x600
banner 468x60

JAYAPURA, Papuaterkini.com – Anggota DPR Papua, Siti Susanti, SE melakukan kunjungan ke Kelurahan Hamadi, Distrik Jayapura Utara, Kota Jayapura dalam rangka pengawasan dan sosialisasi peraturan daerah provinsi (Perdasi) dan peraturan daerah khusus (Perdasus) kepada masyarakat, baru-baru ini.

Dalam kegiatan ini, Anggota Komisi II DPR Papua ini, sekaligus memberikan bantuan bahan makanan (Bama) berupa beras, minyak goreng, the dan gula kepada masyarakat yang membutuhkan alias terdampak Covid-19.

Dalam kunjungannya ini, sesuai anjuran pemerintah dimana saat ini tidak bisa mengumpulkan banyak orang, sehingga Anggota Fraksi Gerindra DPR Papua ini memilih mendatangi masyarakat satu per satu atau door to door untuk memberikan bantuan bama secara langsung.

Anggota DPR Papua ini, juga memberikan arahan dan sosialisasi terkait pemutusan mata rantai virus Corona atau Covid-19, dimana saat ini masyarakat diminta tetap mengikuti protokol kesehatan yakni menjaga jarak, rajin cuci tangan dan memakai masker.

“Saya harap semua warga bisa menjalankan protokol kesehatan, dengan memakai masker, jaga jarak dan rajin cuci tangan untuk mencegah penyebaran Covid-19,” pesan Siti Susanti kepada warga yang dikunjunginya.

Selain itu, Siti Susanti mengajak warga untuk tetap memperhatikan lingkungannya agar tetap bersih dan terjaga, rajin berolahraga teratur, mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin C dan E serta bergizi tinggi.

Warga Hamadi yang dikunjungi Anggota DPR Papua ini, mengaku sangat senang, lantaran baru kali ini didatangi dari rumah ke rumah, sekaligus memberikan bantuan dan sosialisasi terhadap beberapa peraturan daerah yang selama ini belum pernah didengarnya sama sekali.

“Tentu, saya menyambut positif kegiatan yang dilakukan ibu dewan provinsi ini. Selain mensosialisasikan peraturan daerah, juga memberikan bantuan kepada kami berupa bama. Saya ucapkan terimakasih,” ujar salah seorang warga. (bat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *