JAYAPURA, Papuaterkini.com – Dua atlet layar putra Papua, M. Fasya Aldiansyah dan Aldo Rizki Sulkarnaen berhasil menyumbangkan dua emas untuk Kontingen Papua PON XX 2021.
Lomba yang digelar selama 4 hari sebanyak 12 race dimenangkan M Fasa Aldiansyah di nomor optimist dengan nilai 13, sementara rekannya Aldo Rizki Sulkarnaen di nomor laser 4.7 juga unggul dengan nilai 13.
Ketua Pengprov Porlasi Papua, Mulyani, SSos, MSi mengatakan, perolehan medali emas di nomor lomba kategori putra ini sangat menggembirakan, karena sesuai dengan target.
“Cukup ketat selama 4 hari ini, tapi kami bersyukur pada Tuhan dan berterimakasih kepada masyarakat Papua atas doa-doa mereka, Aldi dan Aldo bisa dapat medali emas,” kata Mulyani yang juga Ketua Panitia Pelaksana Lomba Layar PON XX Papua 2021 ini.
Sementara di nomor laser standar putra, medali emas disabet atlet provinsi Kepri Ahmad Sainudin, perunggu oleh Sujatmikto Siswanto dari Jawa Barat dan perak oleh Bobi Hakim dari Jawa Timur.
Dinomor terbuka, Int. 47 Open, medali emas direbut atlit Rizki Ramadhani dan Nughie Triwara dari Kaltim, medali perunggu oleh Boby Adrianto dan Herbito Igustanto dari Provinsi DKI Jakarta dan medali perak oleh pasangan Ismael Rahmat dan Murhadi dari Sulsel.
Untuk nomor RS:X 9.5 Putra, medali emas oleh I Gusti Made Oka Sulaksana dari Bali, perunggu I Gede Subagiasa dari Papua Barat dan medali perak oleh Susilo dari Jawa Timur.
Sedangkan di nomor RS One Putra, medali emas diperoleh Dexy Priani dari Provinsi Banten, medali perunggu oleh Ridwan Ramadhan dari DKI dan Perak direbut oleh Kahea Sulfikar dari Jabar.
Sementara di nomor terbuka Internasional 4.20 putra, medali emas direbut M. Abdul Sugianto dan Rahmat Pratama dari Kaltim, medali perunggu oleh Muhamad Ikhwan dan Ramandani dari Kaltara sedangan medali perak oleh Gregori Wardojo dan Haikal Yaksan dari Provinsi Banten.
Lomba bagi layar putra akan dilanjutkan Kamis, 7 Oktober 2021 dengan kelas terbuka nomor marathon RS One dan Marathon laser handicap serta nomor lomba untuk kategori putri.
Cabor layar diikuti 108 atlet putra putri dari 18 Provinsi dengan memperebutkan 17 medali emas dari 15 nomor yang dipertandingkan baik nomor untuk kelas putra dan putri maupun kelas terbuka. (Humas PB PON XX)