Andreas Rumkorem Terpilih Jadi Ketua Partai Golkar Biak Numfor

Sekertaris DPD I Partai Golkar Provinsi Papua Jacob Ingratubun didampingi Plt Ketua DPD II Golkar Biak Numfor, Izak Rumbarar dan Wakil Ketua Dapil II DPD I Golkar Papua Tan Wie Long saat memimpin sidang Musda VII DPD II Partai Golkar Biak Numfor di Hotel Mapia, Biak, 6 April 2022.
banner 120x600
banner 468x60

BIAK, Papuaterkini.com – Andreas Rumkorem, S.An terpilih sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Biak Numfor masa bhakti 2020 – 2025 secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah (Musda) VII Partai Golkar yang digelar di Hotel Mapia, Biak, Rabu, 6 April 2022.

Andreas Rumkorem siap menjalankan amanah partai ini dan  berjanji akan membesarkan partai berlambang pohon beringin di Kabupaten Biak Numfor tersebut.

“Saya akan kembali membawa kejayaan Partai Golkar di Biak Numfor. Mohon dukungan dan doa para pengurus, kader dan simpatisan agar ini dapat terwujud,” katanya.

Dalam sambutannya, Plt Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Papua, Ahmad Dolly Kurnia diwakili Sekretaris DPD I Partai Golkar Provinsi Papua, Yacob Ingratubun mengatakan, Musda Partai Golkar untuk menghadirkan kelembagaan Partai Golkar sebagai organisasi politik yang demokratis, modern, mandiri, solid, mengakar, responsif dan efektif serta tertib administrasi, untuk menghadapi dinamika politik dan menjawab tantangan dalam lima tahun ke depan.

“Tujuan musda adalah untuk konsolidasi organisasi dan pengambilan keputusan organisasi dalam menetapkan kebijakan strategi Partai Golkar pada setiap tingkatan, untuk memilih dan menetapkan ketua dan pengurus Partai Golkar Kabupaten Biak Numfor masa bhakti tahun 2020-2025 yang dilaksanakan berdasarkan petunjuk pelaksanaan JUKLAK-02/2020 tentang musyawarah dan rapat – rapat daerah,” kata Yopi sapaan akrabnya.

Dikatakan, konsolidasi organisasi sebagai bentuk penguatan kelembagaan dalam tubuh Partai Golkar untuk menggerakkan mesin partai secara menyeluruh dari pusat sampai ke daerah agar setiap kader Golkar diharapkan mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya, baik di lembaga eksekutif maupun legislatif untuk senantiasa membangun komunikasi politik yang baik dengan masyarakat dalam kerja-kerja politik guna menghadapi event politik baik secara Nasional maupun secara Lokal, teristimewa menghadapi pemilu serentak Tahun 2024.

Lebih lanjut, dengan kerja-kerja politik yang baik, terukur dan terarah, maka diharapkan pada pemilihan umum presiden , pemilu legislatif dan Pilkada tahun 2024, Partai Golkar bertekad untuk harus jadi pemenang.

Apalagi, untuk calon Presiden Republik Indonesia, Partai Golkar telah memutuskan dalam Rapimnas bahwa Ketua Umum DPP Partai Golkar sebagai kader terbaik Partai Golkar, Dr. Ir. Airlangga Hartarto telah ditetapkan sebagai Calon Presiden RI tahun 2024.

“Keputusan Rapimnas ini merupakan marwah organisasi yang harus dilaksanakan oleh semua kader Golkar untuk memenangkan calon presiden yang diusung oleh Partai Golkar. Apakah saudara siap???,” kata Yopi yang langsung dibalas siap oleh seluruh peserta Musda.

Ketua DPD II Partai Golkar Biak Numfor, Andrea Rumkorem yang terpilih dalam Musda VII Partai Golkar di Hotel Mapia, Biak, Kamis, 6 April 2022.

Ditambahkan, dengan dilandasi semangat reformasi, Golongan Karya melakukan perubahan paradigma dan menegaskan dirinya sebagai Partai Politik pada Rapat Pimpinan Nasional Golongan Karya pada 19 Oktober 1998 dan dideklarasikan di Jakarta pada 7 Maret 1999, dengan nama Partai Golongan Karya.

Dengan perubahan itu, Partai Golongan Karya sepenuhnya mengemban hakikat partai Politik sebagai pilar demokrasi dan kekuatan politik rakyat untuk memperjuangkan cita-cita dan aspirasinya secara mandiri, bebas dan demokratis.

Sekadar diketahui, dalam Musda VII DPD Partai Golkar Biak Numfor ini, dihadiri pengurus dari 19 distrik se Kabupaten Biak Numfor, pimpinan organisasi Hasta Karya dan organisasi sayap Partai Golkar Kabupaten Biak Numfor termasuk anggota Fraksi Partai Golkar DPR Papua dan Wakil Ketua Korda Dapil II Partai Golkar Papua, Tan Wie Long, SH. (bat)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *