Pemerintah Diminta Seriusi PPI Omor Asmat

PPI Omor yang ada di Kampung Onafai Distrik Joerat, Kabupaten Asmat, Papua.
banner 120x600
banner 468x60

ASMAT, Papuaterkini.com – Anggota DPR Papua, Jhon NR Gobai meminta agar pemerintah menseriusi Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Omor yang ada di Kampung Onafai, Distrik Joerat di Kabupaten Asmat, Provinsi Papua.

“Kami berharap PPI Omor semoga bisa difungsikan terkait dengan belum rampungnya P3D dari Kabupaten Asmat ke Pemprov Papua sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah,” kata Jhon Gobai kepada Papuaterkini.com, Kamis, 16 Juni 2022.

Untuk itu, Jhon Goabi berharap kepada Pemkab Asmat untuk dapat menyelesaikan P3D dari PPI Omor itu. Sebab, hal itu sangat penting agar PPI Omor dapat beroperasi secara maksimal karena dengan adanya P3D terhadap PPI Omor, maka DAK dari Kementerian Kelautan dan Perikanan dapat diusulkan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Papua untuk keperluan PPI Omor ini untuk menunjang pekerjaan-pekerjaan dari karyawan atau pegawai dari PPI di Kabupaten Asmat.

Hanya saja, lanjut Jhon Gobai, hal-hal yang lain dapat dibicarakan antara Pemkab Asmat dan Pemprov Papua, yakni terkait dengan penerimaan baik oleh Pemkab Asmat maupun Pemprov Papua terkait dengan operasional dari TPI di Kabupaten Asmat.

“Untuk itu, saya berharap Pemkab Asmat dan Pemprov Papua dapat duduk bersama membicarakan hal itu,” ujarnya.

Dikatakan, menurut keterangan Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Papua, satu soal juga adalah aset yang ada ini, tidak bisa dimaksimalkan hanya karena status lahan PPI Omor berada pada wilayah konservasi, sehingga akibatnya bila dioperasionalkan tidak dapat dimaksimalkan. Untuk itu, perlu adanya pengalihan status lahan PPI itu, dari zona konservasi menjadi zona pemanfaatan umum (perikanan).

Jhon Gobai yang juga Ketua Kelompok Khusus DPR Papua ini berharap Gubernur Papua dapat mengambil langkah strategis bersama Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup serta Dinas Kelautan dan Perikanan Papua bersama Pemkab Asmat membicarakan nasib PPI Omor itu. (bat)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *