Prajurit Satgas Yonif 203/AK Dilaporkan Tewas di Lanny Jaya

Ilustrasi senpi.
banner 120x600
banner 468x60

JAYAPURA, Papuaterkini.com – Seorang prajurit TNI Satgas Yonif Mekanis 203/AK Pos Balingga, Kabupaten Lanny Jaya, Provinsi Papua dilaporkan tewas, Kamis, 4 Agustus 2022. Belum diketahui secara pasti penyebab kematian prajurit itu, namun dugaan sementara akibat kelalaian prajurit dalam penggunaan senjata.

Danrem 172/PWY Brigjen TNI JO Sembiring membenarkan jika telah meninggal dunia 1 personel TNI dari Satgas Yonif Mekanis 203/AK atas nama Prada Sandi Wiratama Saputra Anggota Pos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK di Balingga, Kabupaten Lanny Jaya pada hari Kamis, 4 Agustus 2022 sekitar pukul 17.20 WIT.

“Diduga akibat kelalaian prajurit dalam penggunaan senjata,” kata Danrem JO Sembiring.

Namun demikian, Danrem JO Sembiring mengatakan jika saat ini telah diambil langkah dengan mengamankan senjata yang mengakibatkan korban meningal dunia dan dilakukan proses penyelidikan lebih lanjut.

Dikatakan, jenazah Almarhum Prada Sandhi Wiratama telah diberangkatkan dari RSUD Tiom menuju Wamena, Kabupaten Jayawijaya untuk di semayamkan di Markas Yonif 756 dan akan diberangkatkan dari Bandara Wamena menuju rumah keluarganya di Desa Cariu, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (bat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *