BIAK, Papuaterkini.com – Wakil Presiden Prof. DR (HC) Ma’ruf Amin hadir pada perayanaan Natal Pemerintah Kabupaten Biak Numfor bersama TNI/Polri dn masyarakat di Lapangan Gelanggang Remaja Cenderawasih Biak, Kamis, 1 Desember 2022.
Orang nomor dua di Indonesia itu hadir kurang lebih 30 menit dan memberikan sambutan sekaligus ucapan Natal bagi masyarakat Papua dan umat kristiani di Indonesia pada umumnya.
“Hari ini, tanggal 1 Desember 2022 dari lapangan Cenderawasih Biak, saya mengucapkan selamat menyambut Natal tahun 2022, untuk semua umat kristiani di Tanah Papua maupun seluruh pelosok Indonesia,” ucap Ma’ruf Amin ketika memberikan sambutan pada Natal Bersama Masyarakat Biak.
Dikatakan, perayaan Natal adalah momen yang penuh sukacita sekaligus momen untuk menebar cinta kasih, harapan dan perdamaian. Ma’ruf Amin juga dalam kesempatan itu mengapresiasi ajaran cintah kasih yang terus ditebarkan di wilayah Tanah Papua ditengah kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Saya apresiasi yang tinggi untuk masyarakat Papua. Ajaran kasihanilah sesamu manusia, seperi dirimu sendiri menjadikan nilai kasih mampu melewati batas-batas perbedaan,” katanya.
Selain itu, Wapres juga mengatakan bahwa Tanah Papua adalah wajah Indonesia mini yang majemuk dan Biak ini merupakan daerah yang paling toleran. Untuk itu, Ia mengajak semua pihak untuk bersama-sama merawat kerukunan, toleransi dan kepedulian sebagai wujud dan usaha berasama untuk hidup saling menghomati satu sama lain.
“Dari pulau Biak tebarkan cinta kasih, persaudaraan, persatuan dan perdamaian untuk Indonesia,” imbuhnya.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Wapres juga meningatkan kepada semua pejabat yang bekerja dan bertugas di wilayah Tanah Papua untuk tetap melayani dan bekerja dengan penuh kejujuran dan ketulus.
“Kita sudah menghadapi era percepatan pembangunan di Tanah Papua, sebagai mana pesan Pdt. Izak Samuel Kijne Barang siapa yang bekerja di Tanah ini dengan setia, jujur dan dengar-dengaran Ia akan mendapatkan tanda heran satu ke tanda heran,” pesannya
“Sekali lagi, dari bibir lautan Pasifik saya mengucapkan selamat merayakan Natal tahun 2022 untuk semua umat kristiani dimanapun berada, semoga Tuhan Yang Maha Esa melimpahkan kasih dan perlindungannya dimanapun kita berada,” kata Wapres menutup sambutannya.
Semetara itu Bupati Biak Numfor, Herry Ario Naap, SSi, MPd menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Wapres dan jajaran menteri serta sejumlah pejabat eselon I dan II dari pemerintah pusat.
Selain ikut memberikan ucapan selamat menyongsong Natal tanggal 25 Desember, Bupati juga menyampaikan sejumlah harapan kepada Wapres yang bertindak sebagai Ketua Tim Percepatan Pembangunan Infrastruktur Papua.
“Wilayah Biak Numfor, dan Saereri pada umumnya merupakan lumbung ikan nasional, kami berharap ikut mendapat dukungan dari pemerintah pusat dalam pengelolaan dan otimalisasi pengelolaan potensi ini,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu juga Bupati Herry Naap kembali menyampaikan dan kali ini kepada Wapres tentang dukungan terhadap rencana pelaksanaan Sail Teluk Cenderawasih pada bulan Oktober 2023, demikian halnya tentang dukungan terbentuknya Daerah Otonomi Baru (DOB).
“Melalui perayaan Natal ini, dan dikesempatan yang berbahagia ini kami mohon kirannya mendapat restu pelaksanaan Sail Teluk Cenderawsih tahun 2023. Dan ikut memberikan perhatian kepada wilayah Saereri sebagai satu-satunya dari 7 wilayah adat di Tanah Papua yang belum dijadikan daerah otonomi baru, dalam hal ini provinsi baru, Papua Utara,” ucap Bupati Herry Naap disambut tepuk tangan.
Sekedar diketahui, acara natal bersama dengan Wapres dipimpin oleh Ketua GKI Klasis Biak Selatan Pdt.Yohanes Kbarek, S.Th dan dihadiri masyarakat dari berbagai kalangan.
Wapres sendiri diagendakan masih akan melakukan sejumlah rangkaian kegiatan di Biak pada Jumat 2 Desember 2022 di Biak setelah sebelumnya akan bertolak kembali ke Jakarta sore harinya.(humas/bat)