Tiga Tukang Ojek Tewas Ditembak KKB di Pegunungan Bintang

Kapolres Pegunungan Bintang, AKBP Cahyo Sukarnito.
banner 120x600
banner 468x60

JAYAPURA, Papuaterkini.com – Tiga orang tukang ojek dilaporkan tewas ditembak dalam penyerangan yang dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Mangabib, Distrik Oksebang, Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan, Senin, 5 Desember 2022, sore.

Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Cahyo Sukarnito memastikan korban penyerangan KKB di Kampung Mangabib,  Oksebang, Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, Senin sore itu, telah ditemukan dalam keadaan tewas.

Menurutnya, korban sebelumnya bersama lima rekannya  yang berprofesi sebagai tukang ojek, tiba – tiba diserang oleh KKB dan dua orang tewas di sekitar lokasi kejadian.

“Nah, korban yang satu ini, barusan ditemukan MD (meninggal dunia) juga. Jadi, total korban tewas akibat penyerangan KKB di Oksebang menjadi tiga orang, sedangkan tiga lainnya berhasil menyelamatkan diri ke rumah warga,” kata Kapolres dihubungi wartawan, Selasa, 6 Desember 2022.

Cahyo memastikan bahwa proses evakuasi para korban telah berhasil dilakukan dan saat ini personel gabungan dalam perjalanan kembali ke Distrik Oksibil.

Diberitakan sebelumnya, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menyerang tiga tukang ojek di Kampung Mangabib, Distrik Oksebang, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, Senin sore.

Akibat penyerangan tersebut, dua tukang ojek dipastikan tewas, sedangkan satu lainnya belum diketahui keberadaannya.

“Memang benar ada kejadian penyerangan oleh KKB kepada para tukang ojek saat sedang mencari nafkah di Kampung Mangabib, sehingga menyebabkan dua orang meninggal dunia yang dibunuh secara sadis oleh kelompok tersebut,” kata Kapolres. (bat)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *