Ribuan jamaah BKMM Heram dalam pelaksanaan sholat Ied di Lapangan DenZipur 10 Waena, Rabu (10/4).
JAYAPURA, Papuaterkini.com– Sholat Iedul Fitri 1445/H di lingkup BKMM (Badan Koordinasi Masjid dan Musholla) Distrik Heram meski dalam cuaca sedikit mendung berlangsung khidmat di Lapangan DenZipur 10 Waena pada Rabu (10/4/2024).
Ribuan jamaah tersebut adalah bentuk kekompakan yang berasal dari 15 masjid, 1 musholla dan 2 pondok pesantren yang berada di wilayah kecamatan Heram sesuai dengan daftar UPZ (unit pengumpul zakat) yang masuk ke catatan panitia.
Untuk wilayah ini terkumpul Zakat Infak dan Shodaqoh berupa uang sebesar 1,350 miliar rupiah dan beras 3 ton 320 Kg.
Ketua BKMM Heram, H. Abdul Musawwir Sabry. M.Pd mengatakan bahwa pelaksanaan shalat Ied ini sebagai bentuk syiar kebersamaan jamaah masjid dan musholla serta ponpes yang tidak tercerai berai oleh kepentingan apapun. Semata-mata hanya demi persatuan dalam wadah BKMM ini.
Yang bertindak sebagai imam adalah Al Mukarrom KH. Fatahudin Runfot, SPd.I dan khatib Al Mukarrom Dr. H. Shofwan Al Jauhari. MPd.I.
“Ketika Rasulullah Saw melihat seorang anak kecil yang seharusnya gembira dengan pakaian lebaran yang bagus, namun setelah dihampiri anak tersebut menyampaikan jika dia tidak punya baju bagus karena ayahnya meninggal di Medan jihad. Maka Rasulullah Saw berujar maukah engkau menganggap Rasulullah sebagai ayahmu dan Siti Khodijah sebagai ibumu. Anak tersebut mengangguk mau. Maka disitulah Rasulullah memaknai istrinya Siti Khodijah sebagai ibu para fakir miskin” kata Al Jauhari dalam isi khatibnya.
Sementara itu, Ketua Panitia, Ainul Yakin.M.Pd berujar jika pihaknya menyampaikan rasa terimakasih atas dukungan dan kerjasamanya dari Komandan DenZipur 10 Waena Kapten Czi Tommy Johandri Ompusunggu, beserta anggotanya dan komandan KOREM 172/PWY Brigjen. TNI. Dedi Hardono karena dalam setiap even keagamaan yang berada dibawah naungan BKMM selalu memakai lapangannya.(Ab)