JAYAPURA, Papuaterkini.com – Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya secara resmi mengumumkan hasil test Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2018. Pengumuman resmi itu disampaikan melalui website Pemkab Mamberamo Raya https://mamberamoraya.go.id dan media Cenderawasih Pos, 28 Agustus 2020.
Bahkan, Bupati Mamberamo Raya, Dorinus Dasinapa, AKs, SSos juga secara resmi mengumumkan melalui surat pengumuman nomor : 800/121/BUP-MR/VIII/2020, yang mana disampaikan kepada peserta CPNS formasi tahun 2018 di lingkungan Pemkab Mamberamo Raya tentang hasil kelulusan seleksi TKD dan TKB berdasarkan hasil seleksi CAT dan surat Menpan RB RI NomorB/762/M.SM.01.00/2020 tanggal 18 Agustus 2020 tentang Usulan Revisi Penetapan Optimalisasi CPNS tahun 2018 di lingkungan Pemkab Mamberamo Raya.
Bupati Mamberamo Raya, Dorinus Dasinapa, AKs, SSos meminta kepada para peserta CPNS dapat menerima hasil test CPNS tersebut dengan lapang dada. “Kepada pencaker yang telah mengikuti seleksi tahun 2018, ya bersyukur bagi yang mereka yang lulus. Itu semua pertolongan Tuhan dan siap diri untuk bekerja dengan baik. Yang tidak lolos, nanti ada peluang pada seleksi CPNS berikutnya,” kata Bupati Dasinapa.
Sebelumnya, Plt Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKKP) Kabupaten Mamberamo Raya, M Sabrin Konu, SSos mengatakan, pengumuman CPNS formasi 2018 Kabupaten Mamberamo rencananya akan diumumkan, Jumat, 28 Agustus 2020.
“Dalam dua-tiga hari ini, atau pada 28 Agustus ini, hasil tes CPNS formasi 2018 Kabupaten Mamberamo Raya akan kita umumkan,” ungkap Sabrin Konu, SSos dalam rilis, Selasa, 25 Agustus 2020.
Kepala BKKP Sabrin Konu menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat, khususnya para pelamar CPNS Mamberamo Raya formasi 2018, atas keterlambatan pengumuman CPNS Kabupaten Mamberamo Raya ini.
Sebab, dari hasil kesepakatan rapat para bupati/wali kota dan Gubernur Papua beberapa waktu lalu, pengumuman CPNS formasi 2018 ini, seharusnya sudah diumumkan pada 24-31 Juli 2020 lalu, namun mengalami keterlambatan.
“Ya, pengumuman CPNS formasi 2018 Kabupaten Mamberamo Raya terpaksa harus kami tunda, karena kami harus lakukan optimalisasi terhadap 153 formasi CPNS yang kosong atau tidak ada pelamarnya,” ujar Sabrin Konu.
Menurutnya, pada formasi CPNS formasi 2018 ini, Pemkab Mamberamo Raya mendapatkan kuota 400 formasi CPNS. Dimana jumlah pelamar atau peserta tes CPNS mencapai 1.996 orang peserta. Tetapi, dari hasil tes tersebut, hanya 247 peserta dinyatakan lulus sesuai dengan formasi yang dilamar. Sementara 153 formasi lainnya kosong.
Untuk itu, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dan BKN, agar kuota 153 formasi yang kosong ini bisa dioptimalisasikan untuk dialihkan ke formasi lain yang masih dibutuhkan.
Soal kuota untuk putra asli Papua, Sabrin menambahkan, sesuai kesepakatan memang diupayakan untuk 80:20 untuk putra asli Papua. Namun, dari hasil tes, sudah diupayakan maksimal, tetapi hasilnya sekitar 70 persen orang asli Papua dan 30 persen non OAP.
“Saya harapkan para pelamar CPNS Mamberamo Raya untuk bersabar, kami akan umumkan hasil tes CPNS ini di website Pemkab Mamberamo Raya dan secara cetak kita tempel juga di kantor bupati,” imbuhnya. (bat)